Info Husna - Khasiat dan Manfaat Temu Lawak Untuk Kesehatan Tubuh. Temu Lawak adalah salah satu tumbuhan umbian yang tergolong dalam tanaman obat. Tanaman ini sering digunakan dalam minuman tradisional Indonesia seperti jamu.Sedangkan dalam bahasa inggris atau bahasa kesehatan Temu Lawak sendiri memiliki nama Curcuma Zanthorrhiza makanya ada salah satu obat vitamin untuk anak anak yang dinamakan Curcuma Plus yang merupakan terbuat dari bahan baku Temu Lawak ini.
Apa Manfaat Temu Lawak Untuk Kesehatan Tubuh? Oke sekarang kita bahas dari Khasiat atau Manfaat Temu Lawak Bagi Tubuh Manusia. Tentunya banyak sekali manfaat dari Temu Lawak ini. Namun kali ini, admin akan membagikan beberapa saja manfaat dari tanaman obat satu ini.
Berikut sudah admin rangkum beberapa khasiat Temu Lawak untuk kesehatan tubuh yang sudah admin kumpulkan dari beberapa sumber.
6 Manfaat Temu Lawak Bagi Kesehatan Tubuh
1. Temu Lawak Dapat Mengatasi Masalah Sistem Pencernaan
Beberapa pakas kesehatan menyatakan kalau Temu Lawak ini dapat memberikan rangsangan pada produksi empedu dalam tubuh manusia sehingga dapat membantu melancarkan pencernaan serta metabolisme makanan dalam tubuh manusia.
2. Temu Lawak Meningkatkan Nafsu Makan
Anak susah makan merupakan suatu problem bagi seorang ibu-ibu. Nah mungkin dengan memberikan minuman yang terbuat dari Temu Lawak yang sedikit ditambahkan madu serta diberikan kepada anak mungkin bisa menjadi solusinya. Karena Temu Lawak ini, dapat mengurangi rasa kembung yang merupakan penyebab seseorang susah makan atau tidak nafsu makan.
3. Temu Lawak Mengatasi Radang Sendi
Randang sendi sangat banyak menyerang pada usia tua. Oleh karena itu dianjurkan oleh para pakar kesehatan, mengonsumsi minuman yang terbuat dari temu lawak minimal seminggu sekali, akan membantu mengatasi peradangan sendiri dalam tubuh.4. Temu Lawak Menambah Stamina Tubuh
Mengonsumsi Temu Lawak sangat dianjurkan mengapa? karena Temu Lawak sendiri bisa meningkatkan stamina tubuh dan memberikan daya tahan tubuh kita. Karena obat ini alami sehingga lebih baik daripada kita mengonsumsi suplemen yang terbuat dari bahan bahan kimia.
5. Temu Lawak Mengatasi Masuk Angin
Masuk Angin merupakan salah satu penyakit yang sangat mudah menyerang manusia. Oleh karena itu untuk kita yang sering mengalami masuk angin dianjurkan memiliki tanaman Temu Lawak dirumah. Karena Temu Lawak ini bisa mengatasi rasa kembung, mual-mual dan pusing yang disebabkan oleh masuk angin.
6. Temu Lawak Dapat Mencegah Kanker
Kanker merupakan salah satu penyakit yang sangat ditakuti oleh manusia. Oleh karena itu para pakar kesehatan menganjurkan sekali kita sering sering mengonsumsi tanaman obat temu lawak ini. Karena didalam temu lawak mengandung zat yang dapat mencegah terjadinya kanker.
oke sahabat blogging, itulah info tanaman obat atau obat herbal yang dapat admin bagikan kali ini. Untuk selanjutnya, tetap berkunjung dilaman kami, guna mengetahui info -info seputar dunia kesehatan lainnya. Sampai jumpa kembali.
Comments
Post a Comment